4 Tips Jitu Menghasilkan Uang Melalui Blog Backlink SEO


 

RubrikSEO - Internet di era modern ini bisa disebut sebagai kebutuhan pokok manusia. Setiap hari, atau bahkan setiap jam kita sebagai manusia modern pasti besentuhan langsung dengan internet. Lebih lagi, sebagian dari kita mungkin ada yang langsung online usai bangun dari tidur.

Jika dulu, internet hanya digunakan sebatas berbagi informasi dan media komunikasi, kini internet memiliki banyak ragam manfaat. Media publikasi, media pemasaran, eksistensi, jual beli, bersosial media, dan lain-lain. Satu diantaranya yang paling menjadi incaran ialah menghasilkan uang melalui internet.

Nah, berbicara tentang internet dan uang, pada siang yang mendung disertai rintikan hujan ini, saya ingin berbagi informasi tentang internet sebagai sumber penghasilan. Tentunya, informasi dari saya merupakan satu dari sekian banyak cara dalam menggunakan internet sebagai ladang penghasilan.

Pembaca setia, fokus pembahasan kali ini ialah blog SEO. Ya, bagaimana cara meraup rupiah bahkan dollar hanya berbekal blog saja. Langsung saja, berikut adalah penjelasannya. Baca sampai tuntas ya!

Apa itu Blog Backlink SEO?
Sebelum membahas teknis, perlu kita ketahui lebih detail dulu apa itu blog. Blog merupakan kependekan dari Web Log, yaitu sebuah aplikasi web yang menyajikan tulisan-tulisan, informasi, atau gambar-gambar yang bisa diakses oleh publik pada sebuah situs web. Tentunya situs web akan mempunyai link atau alamatnya masing-masing.

Dari pengertian di atas, saya ingin menyederhanakan empat pointnya. Tulisan, informasi, gambar, dan link merupakan komponen atau unsur dari Search Engine Optimizer (SEO). Apa itu? Backlink SEO merupakan salah satu jenis internet marketing yang memanfaatkan website atau blog sebagai media marketingnya. Melalui SEO, kita bisa menghasilkan rupiah atau bahkan dollar.

Mekanisme kerjasamanya, kita menerbitkan artikel di blog kita sesuai kriteria dan pesanan sponsor. Di dalam artikel tersebut umumnya meliputi review, gambar yang sesuai dengan isi artikel, informasi, dan pastinya backlink yang mengarah ke website sponsor kita.

Jika sudah jelas tentang blog SEO, selanjutnya saya akan menjelaskan 4 tips jitu bagaimana cara menghasilkan rupiah dengan memanfaatkan blog SEO tersebut.

>> Memilih Domain
Jika anda tertarik mengembangkan blog SEO, langkah awalnya anda perlu memilih domain blog atau website anda. Domain yang saya maksud di sini bukan nama domain, karena di SEO nama domain bukan menjadi prioritas utama. Yang menjadi prioritas ialah popularitas domain tersebut.

Berkenaan dengan itu, ada dua hal yang perlu anda tentukan, yaitu: 1) Membesarkan domain dari nol, atau 2) Membeli domain yang sudah populer. Pada point 1, tentu saja butuh waktu untuk menaikan popularitas domain hingga layak untuk menjalin kerjasama SEO dengan para sponsor. Dan untuk point 2, anda bisa dengan instan memiliki domain dengan popularitas tinggi dengan waktu yang singkat. Bagaimana caranya? Anda bisa membeli domain tersebut di situs web yang menyediakan daftar-daftar domain yang telah expirred.

Namun, saya pribadi memberikan saran, sebaiknya anda memulai dari nol. Alasannya, domain yang kita mulai sendiri dari nol cenderung stabil popularitasnya. Selain itu ada rasa bangga ketika nantinya domain kita sudah sangat populer yang kita rawat sedari kecil. Sebagai catatan, untuk melakukan kerjasama SEO, domain anda harus sudah Top Level Domain (TLD), hal mana domain TLD bisa anda dapatkan melalui IDwebhost.

>> Menaikan Rating Blog
Meneruskan penjelasan sebelumnya, inti utama dari SEO adalah popularitas blog, atau bisa juga disebut dengan rating blog. Pastikan sebelum menawarkan kepada sponsor, rating blog kita sudah dianggap memenuhi standar kelayakannya. Kita bisa menaikkan rating blog dengan cara rutin update postingan, membagikan ke sosial media, dan juga melakukan penempatan backlink ke situs-situs populer.

Diantara standar kelayakannya ialah, Domain Authority (DA), Page Authority (PA), Citation Follow (CF), Page Rank (PR), dan Alexa Rank. Dari kelima point itu, yang paling diprioritaskan ialah DA dan PA. Rata-rata sponsor tertarik mengajak kerjasama SEO dengan DA dan PA minimal 25.

>> Memberikan Tema yang SEO Friendly
Tak kalah penting, kita perlu memperhatikan tema yang pas untuk blog SEO kita. Karena fokusnya blog SEO, maka sebaiknya yang perlu kita pasang ialah tema SEO Friendly. Perhatian utama SEO terletak pada informasi, review, dan backlink, dan ketiga hal itu bisa tersampaikan dengan baik jika blog kita tidak terlalu berat atau lemot.

Tidak bisa dipungkiri, jika situs blog terlalu berat, kadang pengunjung tidak sabaran dan langsung menutup situs web tersebut dan mencari situs lainnya. Nah untuk menghindari hal ini, pastikan kita sudah memasang tema SEO Friendly dengan baik.

>> Gencar Membangun Relasi
Nah, ini dia yang paling penting, yups membangun relasi untuk melakukan kerjasama SEO. Pembaca yang baik hati, dalam melakukan kerjasama SEO bisa ditempu dua jalur. Pertama, menunggu sponsor menghubungi kita melalui kontak pribadi yang kita cantumkan di blog. Kedua, pemilik blog yang mengajukan ke sponsor atau edvertiser untuk kontrak kerjasama. Saya sarankan anda melakukan keduanya agar lebih maksimal.

Nah untuk yang point 2, anda bisa mencari-cari informasi sponsor yang berminat melakukan kerjasama SEO melalui sosial media, googling, ataupun teman-teman anda. Umumnya cara kedua ini dilakukan dengan mengajukan tawaran kerjasama melalui Email dengan melampirkan data blog yang sudah disertai dengan rincian standar kelayakan yang saya jelaskan di atas. Semakin kita gencar membangun relasi, akan sebanding dengan rupiah yang kita hasilkan.

Pembaca yang baik hati, itulah 4 tips jitu bagaimana cara menghasilkan rupiah melalui blog SEO. Sedikit bocoran, rupiah yang akan kita dapatkan dalam kerjasama blog SEO berkisar 100 ribu – 500 ribu per artikelnya, tergantung budget sponsornya. Baiklah, semoga informasinya bermanfaat, terima kasih. ^^

Posting Komentar untuk "4 Tips Jitu Menghasilkan Uang Melalui Blog Backlink SEO"

List Blog Keren Rajabacklink